Minggu, 07 Februari 2010

Dubber Indosiar , Taukah Mereka Itu Siapa Aja?????

Tiap hari minggu aku tu selalu nonton anime2 yang ada di Indosiar, dan satu hal yang pasti selalu aku perhatiin di anime tersebut adalah para seiyuu ato dubbernya. Kalo masalah kualitas, dubber Indosiar tu memiliki karakter suara yang unik dan yang pasti enak untuk didengar, udah gitu pengucapannya pun juga jelas. Akan tetapi mungkin masalah translatenya yang aku rasa kurang begitu bagus. Misalnya saja dalam anime Naruto, Jurus Kage Bunshin no Jutsu diartikan menjadi Jurus Seribu Bayangan????, dan Byakugan kenapa diganti menjadi Mata Putih???(Meskipun sekarang sudah diganti kembali menjadi Byakugan). Atau pada anime Bleach, bankainya Abarai Renji yang dalam Inggris diartikan dengan Baboon King Zabimaru di Indosiar diartikan menjadi Bulatan Ekor Naga???. Atau Bankai Kurosaki Ichigo yang bernama Getsuga Tenshou kemudian disulih menjadi Gegga/Kekka Tenshou???.


Belum lagi akan penentuan karakter yang akan didubbing, karakter Kurosaki Karin yang notabene adalah cewek kenapa pada suatu episode dan pada film Bleach Memories of Nobody yang diputar pada 12 Juli 2009 lalu didubbing oleh Kak Iphie?? yang notabene adalah dubber cowok yang mengisi suara Hitsugaya. Atau terkadang dubber Indosiar sering berganti-ganti karakter. Dalam suatu episode, suara Ichigo didubbing oleh tiga suara yang berbeda, yaitu suara Kak Rudi, Iphie, atau Dendry. Yah, sedikit membuat kaget dan jengkel, karena sudah terbiasa dengan karakter suara yang sering diisi. Ada lagi untuk stasiun TV swasta lain, khususnya One Piece di RCTI ataupun Global TV, wah padahal TV ku udah aku perbesar volumenya tapi tetep aja ga bisa kedengeran dengan maksimal. atau juga Naruto Global TV yang (maaf)amburadul suaranya, kadang kedengeran kadang juga enggak. Akan tetapi berbeda dengan Naruto Shippuuden Global TV, karena di sini dubbing sudah jauh lebih baik. Namun, kesalahan2 seperti translate dan segala kekurangannya itu menurut saya masih bisa dimaklumi. Karena suara saya sendiri juga tidak sebagus mereka, selain itu saya juga "cadel", jadi ya mana mungkin bisa jadi dubber, hehehe. Terlepas dari itu semua, dubber Indonesia ga kalah bagusnya kok ma dubber Jepang sana. Setelah aku cari tahu di mbah gugel, situs persusi dan forum-forum anime Indonesia, akhirnya aku bisa nemuin nama-nama bahkan foto dari beberapa dubber di Indosiar juga stasiun TV swasta lain. Walaupun cuma sedikit, tapi udah puas deh setidaknya. Berikut nama-nama seiyuu Indosiar dan TV swasta lain beserta dengan karakter yang dimainkan. Kalau untuk foto, cukup linknya aja ya. Indosiar :

*Rudi Sukistiyono : Kurosaki Ichigo (Bleach), Kojiro (Tim Rocket di Pokemon Advance Adventure), Daemon Masaru (Digimon Savers), Gaara (Naruto Shippuuden Indosiar), Assou Haruto (1 Litre of Tears),

*Dewi Arifiani : Higurashi Kagome (Inuyasha), Hinamori Momo (Bleach), Ikeuchi Aya (1 Litre of Tears),

*Wan leony Mutiarza : Kuchiki Rukia (Bleach), Mouri Ran (detectiv Conan), Tsunade (Naruto Indosiar), Ikeuchi Shioka (Ibu Aya 1 Litre of Tears),

*Ahmad Dzulifli Lubis : Conan Edogawa (Detectiv Conan), Hitsugaya Toushirou & Yamada Hanatarou (Bleach), Satoshi (Pokemon Advance Adventure),

*Jeffri Sanny : Mouri Kogoro (Detectiv Conan), Sado Yasutora (Bleach), Untung Margiono : Kankuro (Naruto & Naruto Shippuuden Indosiar), Inspektur Megure (Detectiv Conan), Yasu (Tim Rocket di Pokemon Advance Adventure),

*Dendry Patma : Ishida Uryuu (Bleach), Hyuuga Neji (Naruto & Naruto Shippuuden Indosiar), Takeshi (Pokemon Advance Aventure), Taoma (Digimon Savers),

*Jane Leisilla Z. : Haruno Sakura (Naruto & Naruto Shippuuden Indosiar), Tamon Sanshiro (Bakegyamon), Inadera Rantaro (Ninja Boy Indosiar), Ikeuchi Ako (1 Litre of Tears).

*Ridawati : Uzumaki Naruto (Naruto & Naruto Shippuuden Indosiar), Inoue Orihime & Matsumoto Rangiku (Bleach), Setsuno Kirimaru (Ninja Boy Indosiar), Dan (Bakugan Battle Brawler).

*Jamalulail : Inuzuka Kiba (Naruto & Naruto Shippuuden Indosiar), Kon (Bleach), Tobe Shinzaemon (Ninja Boy Indosiar),

*Triadi Setiawan(former) : Miroku (Inuyasha;former;kemudian digantikan oleh Dendry Patma), Doi Hansuke (Ninja Boy Indosiar).

*Ferry Kurniawan(former) : Inuyasha (Inuyasha;former;kemudian diganti oleh Rudi Sukistiyono), Yamada Denzo (Ninja Boy Indosiar),

*Winny Zuraida A.(former): Fukutomi Shinbe (Ninja Boy Indosiar), Elmo (Open Sesame), Shizune(Naruto Indosiar;former).

Stasiun TV lain

*Nurhasanah : Doraemon (Doraemon), Ivone Rose : Nobi Nobita (Doraemon),

*Hilman : Uchiha Sasuke & Hatake Kakashi (Naruto Global TV), Kosuke Ueki (Law of Ueki),

*Hannah Bahagiana: Uzumaki Naruto (Naruto & Naruto Shippuden Global TV), Luffi (One Piece) Prabawati : Minamoto Shizuka (Doraemon:former),

*Ony Syahrial : Nohara Shinosuke (Crayon Shin Chan),

*Ade Basuki : Captain Tsubasa,

*Kamal Nasuti : Hyuuga Neji (Naruto & Naruto Shippuden Global TV), Sakuraba Haruto & Yukimitsu Manabu (Eyeshield 21),

*Wita Supangkat : Koharu (Digimon Tamers), Urabe (Captain Tsubasa), Takao (Beyblade),

*Widiyanto Utomo : Kazao (Crayon Shin Chan), Jacky (One Piece),

*Wiwik Supadmi : Inadera Rantaro (Ninja Boy TPI), Himi Tomoki (Digimon Frontier), *Ade Kurniyawan : Spongebob (Spongebob).

Baru sedikit yang bisa aku tau nama-namanya, selain itu aku juga mesti ngingat2 karakter yang udah diperanin, soalnya data di situs persusi tu kebanyakan adalah karakter yang sudah bertahun-tahun yang lalu, bahkan dari anime atau dorama yang waktu aku masih SD. Jadi ya sedikit sulit untuk menentukan siapa yag mendubbing untuk karakter yang sekarang sedang tayang di anime Indosiar atau Stasiun TV lain saat ini.

1 komentar:

  1. mau tau yang ngisi suara Hinata di anime naruto... mau aku bandingin sama....
    NANA MIZUKI --> the real Hinata's seiyuu <3

    BalasHapus

Thanks for giving your comment